Sabtu, 30 Oktober 2010

Pelayanan Perpustakaan UG Secara Online

                Kali ini saya hanya membahas sekilas tentang salah satu layanan online dari Universitas Gunadarma.  Universitas Gunadarma tidak hanya menyediakan fasilitas perpustakaan secara fisik tapi juga layanan perpustakan online atau kita bisa menyebutkannya dengan GaCLib (Gunadarma Central Library). Dengan kita membuka situs http://library.gunadarma.ac.id kita akan disuguhkan dengan beberapa menu sesuai dengan kebutuhan yang kita inginkan. Situs ini berfungsi untuk memberikan pelayanan informasi kepada mahasiswa, dosen dalam melaksanakan tugas-tugas Tri Dharma Perguruan Tinggi yang mencakup pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Dalam GaCLib juga menyediakan digital library yang berisi kan tentang :
1.       Katalog Buku
Melayani kita dalam pencarian katalog buku
2.       Penulisan PI/Skripsi
Melayani  kita dalam pencarian penulisan PI/Skripsi
3.       Bebas Perpus
Berisi tentang info surat bebas peminjaman
4.       Online Booking
Melayani kita dalam membooking buku secara online
5.       Koleksi Digital
Berisi tentang kumpulan koleksi bahan pustaka
6.       WAP
Menyediakan aplikasi WAP, sehingga mempermudah kita melihat/membaca isi sebuah situs di internet dalam sebuah format teks khusus dalam telepon genggam.
7.      Gallery
Berisikan kumpulan gallery perpustakaan

Pada dasarnya, situs ini bertujuan untuk mempermudah pengguna perpustakaan UG agar mendapatkan informasi secara virtual tapi bagi beberapa pengguna awam, mendapatkan kesulitan untuk menggunakan secara maksimal. Dan pada akhirnya semua terlihat membingungkan bagi mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar